Masih ingat sekali awal kami bertemu pada saat pengarahan mahasiswa baru disalah satu kampus negeri Jawa Timur. Tanpa disadari kami berada dalam satu jurusan dan satu kelas yang sama.
Setelah melewati masa lulus kuliah kami terpisah dan dipertemukan kembali melalui videocall group angkatan yang pada akhirnya berujung komunikasi yang lebih intens.
Menikah
Seiring berjalannya waktu, kami merasa mempunyai visi misi yang sama untuk membawa hubungan ini ke jenjang yang lebih serius.
Walaupun, hubungan kami sempat terpisah oleh jarak dan waktu, akan tetapi kami bersyukur dapat melewati berbagai ujian tersebut sampai akhirnya kami memutuskan untuk menikah pada tanggal yang sudah ditentukan dengan persetujuan kedua belah pihak keluarga.
Our
Moments
Do'a Untuk Pengantin
"Semoga Allah memberkahimu dan memberkahi apa yang menjadi tanggung jawabmu, serta menyatukan kalian berdua dalam kebaikan."
(HR. Ahmad, at-Tirmidzi, an-Nasa'i, Abu Dawud, dan Ibnu Majah)
Gift
Wedding
Do'a restu keluarga, sahabat, serta rekan-rekan semua di pernikahan kami sudah sangat cukup sebagai hadiah, namun jika memberi merupakan tanda kasih, kami dengan senang hati menerimanya dan tentunya semakin melengkapi kebahagiaan kami.