Dan di antara tanda-tanda (kebesaran)-Nya ialah Dia menciptakan pasangan-pasangan untukmu dari jenismu sendiri, agar kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan Dia menjadikan di antaramu rasa kasih dan sayang. Sungguh, pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi kaum yang berpikir
(QS. Ar Rum : 21)
Assalamualaikum Wr. Wb. Dengan memohon Rahmat dan Ridho Allah SWT yang telah menciptakan makhluk-Nya secara berpasang-pasangan, Kami bermaksud mengundang Bapak/Ibu/Saudara/i untuk menghadiri acara pernikahan kami pada
Pertemuan pertama kami di tahun 2020 dimana kami tidak saling berbicara dan bertegur sapa dalam sebuah acara perkemahan. Namun di titik awal inilah yang mengantarkan kami ke titik berikutnya.
24/08/21
Kami kembali dipertemukan di sebuah puskesmas dalam rangka vaksinasi Covid-19. Hubungan kami yang sempat hilang kembali terjalin yang dilatarbelakangi dengan permasalahan yang sama kami rasakan dan lewati bersama , sehingga terbangun rasa kenyamanan dan empati diantara kami berdua.
21/11/21
Menjalin Hubungan Serius
Setelah muncul rasa nyaman, empati dan rasa takut kehilangan, kami berkomitmen untuk menjalin hubungan yang serius dan tidak terasa hingga saat ini kami telah melalui momen pasang surut hubungan yang terus menguatkan kami.
11/12/23
Lamaran
Setelah beberapa tahun kami menjalin hubungan dan saling mengenal lebih dalam, kami memutuskan untuk melaksanakan lamaran/khitbah sebagai bentuk keseriusan komitmen kedua belah pihak untuk melanjutkan hubungan lebih jauh.
21/04/24
Pernikahan
Pada tanggal tersebut, In Sya Allah kami akan melaksanakan akad nikah sebagai bentuk keseriusan dan komitmen kami untuk melaksanakan ibadah terpanjang dan terlama, menyempurnakan separuh agama, dan membangun keluarga yang Sakinah Mawadah Warohmah.
OUR BEST
Moments
WEDDING GIFT
Do'a restu keluarga, sahabat, serta rekan-rekan semua di pernikahan kami sudah sangat cukup sebagai hadiah, tetapi jika memberi merupakan tanda kasih, kami dengan senang hati menerimanya dan tentunya semakin melengkapi kebahagiaan kami.
Merupakan suatu kehormatan dan kebahagiaan bagi kami, apabila
Bapak/Ibu/Saudara/i, berkenan hadir dalam acara bahagia ini
dan memberikan doa restu kepada kami. Wassalamu'alaikum Wr. Wb.